You need to enable javaScript to run this app.

MTsN 17 Jakarta Raih Empat Gelar Juara di Ajang JMC 2025

  • Senin, 13 Oktober 2025
  • Administrator
  • 0 komentar
MTsN 17 Jakarta Raih Empat Gelar Juara di Ajang JMC 2025

Jakarta (Humas MTs Negeri 17 Jakarta) — MTs Negeri 17 Jakarta mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih empat gelar juara pada ajang bergengsi Jakarta Madrasah Competition (JMC) 2025. Kompetisi tingkat provinsi yang diselenggarakan oleh Bidang Pendidikan Madrasah (Penmad) Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta ini menggelar Awarding Ceremony di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (11/10/2025).

Empat penghargaan yang diraih menggambarkan keragaman talenta peserta didik MTsN 17 Jakarta. Pada kategori akademik, Asyrofa Mahmuda berhasil meraih Juara 3 bidang Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS). Prestasi ini menegaskan bahwa madrasah tidak hanya unggul di bidang agama dan sains eksakta, tetapi juga mampu melahirkan pemikir kritis di bidang ilmu sosial.

Di bidang riset, tim yang terdiri atas Aqillah Alyaa Aarifah, Khanin Nur Latifah, dan Sarah Mufida Hasri meraih Juara 3 kategori Riset Transformasi Digital, sedangkan tim Ayu Putri Rizqianti, Alzena Naira Misha Bella, dan Al Zhaafira Lionesky Virendria memperoleh Juara 2 bidang Riset Ekoteologi. Kedua capaian tersebut menunjukkan kemampuan siswa madrasah dalam berinovasi di bidang teknologi serta kepedulian terhadap isu lingkungan yang berpadu dengan nilai-nilai keagamaan.

Selain itu, tim robotik yang beranggotakan Taufik Hidayatullah dan Siti Aliyahrizka Rendard juga berhasil meraih Juara 2 bidang Robotik kategori Robo Challenge. Prestasi ini menjadi bukti bahwa pembelajaran di madrasah semakin adaptif terhadap perkembangan teknologi dan keterampilan abad ke-21.

Kepala MTsN 17 Jakarta, Nur Azijah, menyampaikan rasa syukur dan bangga atas pencapaian tersebut.

“Alhamdulillah, saya sangat bersyukur dan bangga dengan prestasi yang telah diraih anak-anak kami. Tahun ini merupakan tahun yang luar biasa bagi madrasah karena berhasil meraih banyak prestasi. Tentunya semua ini berkat kerja keras, dedikasi, bimbingan intensif, serta dukungan dari berbagai pihak,” ujarnya.

Salah satu peserta lomba, Sarah Mufida Hasri, turut mengungkapkan kebahagiaannya.

“Rasanya tegang selama lomba, tapi akhirnya terbayar lunas dengan hasil ini. Saya berharap bisa terus berprestasi dan mengharumkan nama orang tua serta madrasah,” ungkapnya.

Ajang JMC 2025 menjadi wadah strategis untuk mengembangkan potensi dan kreativitas siswa madrasah di seluruh DKI Jakarta. Keikutsertaan dan keberhasilan MTsN 17 Jakarta di empat kategori berbeda menegaskan kapasitas madrasah sebagai lembaga pendidikan yang unggul, inovatif, dan adaptif terhadap perkembangan zaman.

Dengan raihan empat gelar juara ini, MTsN 17 Jakarta menatap masa depan dengan penuh optimisme dan berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan serta pembinaan ekstrakurikuler, khususnya di bidang sains, riset, dan teknologi.

“Target ke depan, kami ingin membawa nama baik madrasah dan Kementerian Agama ke tingkat nasional hingga internasional,” pungkas Nur Azijah. s/e

Bagikan artikel ini:

Beri Komentar

Hj. Nur Azijah, M.Pd

- Kepala Sekolah -

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh Ahlan wa Sahlan di Website Kami MTsN 17 Jakarta Sekolah Sehat, Sekolah para Juara Pendidikan adalah...

Berlangganan
Banner